Warga Jakarta,
Pernahkah rekan-rekan membayangkan akan seperti apa Jakarta dalam 20 tahun mendatang ? Akankah Jakarta memiliki jalur sepeda dan jalur pejalan kaki yang aman dan nyaman? Akankah kemacetan menjadi hal yang tidak lagi dihadapi warga Jakarta? Masihkah kita menghadapi masalah banjir dan sampah? Akankah banyak tersedia ruang terbuka hijau untuk anak-anak bermain serta fasilitas lapangan olahraga bagi warga kota? Masih akan adakah lahan yang diperuntukan sebagai permukiman? Lalu, bagaimana dengan nasib gedung-gedung bersejarah dan museum-museum di Jakarta?
Saat ini Pemprov DKI Jakarta sedang mengupayakan diterbitkannya Perda mengenai Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Jakarta 2030. Peraturan ini nantinya akan sangat menentukan kualitas kehidupan warga kota Jakarta dalam 20 tahun ke depan. Namun sayangnya, dalam proses perancangan RTRW Jakarta 2030, Pemprov nyaris tidak melibatkan partisipasi warga kota itu sendiri.
Jika rancangan RTRW Jakarta 2030 sama sekali tidak menampung aspirasi warga kota yang perikehidupannya sangat tergantung pada daya dukung kota, akankah Jakarta menjadi sebuah kota yang nyaman untuk dihuni?
Sekelompok warga yang menamakan dirinya Koalisi Warga untuk Jakarta 2030 mengundang Warga Jakarta untuk bergabung di dalam koalisi tersebut dan hadir di acara pertemuan yang akan membahas masa depan warga kota Jakarta hingga tahun 2030. Koalisi ini juga akan mendorong Pemprov DKI untuk membuka diri bagi aspirasi warga kota dan mendukung sebuah proses perancangan RTRW yang partisipatif.
Ini merupakan momen yang tepat bagi seluruh warga kota Jakarta untuk berkolaborasi & bersinergi demi menentukan masa depan bersama.
Acara ini akan diselenggarakan pada:
Hari/ Tanggal : Kamis/ 7 Januari 2010
Waktu : pk. 12.00 15.00 WIB (diawali dengan makan siang)
Lokasi : R. Pelatihan Jurusan Perencanaan Kota dan Real Estat (Planologi), Fakultas Teknik
Kampus I Untar Gedung L Lantai 4
Jl Letjen S. Parman No. 1 Grogol, Jakarta Barat
Sebagai info, rancangan RTRW Jakarta 2030 bisa diunduh di: http://koalisijakarta2030.wordpress.com
Acara ini terbuka bukan hanya bagi warga Jakarta, namun juga warga Bodetabek.
Info lebih lanjut hubungi Elisa di 0816 913260 esutanudjaja@gmail.com
Selamat siang.. Apakah saya bisa dapat rencana pengembangan kota Jakarta Barat untuk 5 tahun kedepan? Saat ini sayasedang membuat studi di Kebun Jeruk. Jika ada data yang bisa saya dapat mohon bantuankirim ke email saya seperti yang tercantum di bagian bawah..
Terima kasih